Selasa, 08 Agustus 2023

Turut Berduka Cita kepada Shin Sung Rok, Ayahnya Meninggal Dunia


Turut Berduka Cita kepada Shin Sung Rok, Ayahnya Meninggal Dunia - Turut berduka cita kepada aktor Korea Selatan Shin Sung Rok, yang hari ini ayahnya telah berpulang. Semoga keluarga diberikan ketabahan dan kelapangan hati.

 

shin-rok kairos vagabond the last empress season 2
Shin Sung Rok di drama Kairos



Shin Sung Rok merupakan aktor Korea Selatan yang banyak membintangi drama Korea, dia juga pernah bermain film The Prison (2017).

 

Pria kelahiran 23 November 1982 ini sebentar lagi akan melakukan musikal 'BEN-HUR' di mulai bulan September.

 

Drama Korea yang dibintangi Shin Sung Rok beberapa di antaranya yang terbaru : Doctor Lawyer, Kairos, Vagabond, Perfme, The Last Empress, Return dan lain sebagainya.

 

Sementara untuk judul filmnya ada The Age of Shadows, Pich High, Finding Mr. Destiny, Bloody Innocent, Lovers of Six Years, dan lain-lain.

 

Aktor dengan tinggi badan 188 cm ini juga sering menyabet penghargaan bergengsi dalam membintangi drama series. Ia pernah mendapatkan penghargaan dari MBC Drama Awards meraih Best Actor dari drama Kairos di tahun 2022, Best Actor dari SBS Drama Award drama The Last Emrpess, Best Character drama Return, dari SBS Drama Awards, dan lain sebagainya.

 

Kesan Menonton Akting Shin Sung Rok

 

Sejauh ini ketika menonton beberapa drama yang dimainkannya saya suka dengan semua karakter yang diperankan oleh Shin Sung Rok. Tapi pertama kali nonton dia dan langsung suka, ketika dia memerankan karakter Gi Tae Ung, dalam drama Vagabond.


shin-rok kairos vagabond the last empress season 2
Shin Sung Rok


 

Selanjutnya nonton Kairos dia jadi Kim Seo Jin, tokoh utama dalam drama ini yang berusaha untuk menyelamatkan keluarganya. Dan di Doctor Lawyer dia banting karakter, menjadi karakter yang jahat huhuhu ... tapi tetap keren loh aktingnya.

 

Dan yang paling gemes itu sama tone suara dia,  tegas, berkarakter, dan mudah dikenali. Gimana nggak demen ye kan dari pemeran Lee Jae Kyung di drama My Love From the Star ini?

 

Semoga Shin Sung Rok tetap berbesar hati dengan ujian yang menimpa kali ini, saya juga pertengahan Juli lalu kehilangan ayah tercinta. Sedih pasti iya, tapi karena Tuhan yang memiliki kuasanya berkehendak sebagai anak kita hanya bisa mendoakan selalu untuk kehidupan yang kekal di sana nanti.

 

Semoga kita menjadi anak-anak yang dapat membanggakan dan membahagiakan orang tua masing-masing, aamiin. Dan bisa menjadi figur orang tua terbaik untuk anak-anak nantinya. Aamiin.

Turut Berduka Cita kepada Shin Sung Rok, Ayahnya Meninggal Dunia
4/ 5
By
Comments


EmoticonEmoticon